Narwastu.id – Lebih dari sebulan kantor Majalah NARWASTU tak menerima kunjungan tamu, karena wabah pandemi Covid-19. Dan hari masuk kantor pun dibatasi antara 2 atau 3 kali saja dalam seminggu sejak ada imbauan pemerintah soal social/physical distancing dan PSBB. Dan pada Kamis sore, 30 April 2020 lalu tim kerja NARWASTU tak bisa menghindari kunjungan tamu, apalagi yang berkunjung salah satu Sahabat NARWASTU dan orang sibuk. Tamu ini Ronald Simanjuntak, S.H., M.H., seorang advokat senior, yang juga pebisnis dan salah satu dari “21 Tokoh Kristiani 2020 Pilihan NARWASTU.” Dia pun Ketua Dewan Penasihat DPC PERADI (Perhimpunan Advokat Indonesua) Jakarta Timur.
Ketika bertamu ke kantor NARWASTU, tetap mereka menjaga jarak plus pakai masker. Mereka bertukar pikiran tentang banyak hal, termasuk mengenai situasi bangsa yang kini dilanda wabah Covid-19. Pengajar para advokat muda ini kini sibuk juga menekuni studi program S3 Ilmu Hukum di Universitas Pelita Harapan (UPH) Kota Tangerang, Banteng. Selain itu, ia aktif memimpin usaha bisnisnya di Medan. Advokat tangguh dan mantan Ketua Komite Pembela HAM ini mengatakan, merasa tersanjung saat dirinya terpilih sebagai salah satu tokoh Kristiani 2019 pilihan NARWASTU.
Ronald Simanjuntak menuturkan, selama stay at home (tinggal di rumah) di masa wabah Covid-19 ini ia selain membaca banyak buku, berolahraga, beribadah, juga menekuni studi S3-nya yang cukup menyita waktunya. Baginya, masa wabah sekarang harus tetap disikapi secara positif dan selalu bersandar pada kasih setia Tuhan. Karena apa yang terjadi sekarang, yaitu wabah sudah ditulis sejak dulu di Alkitab.
“Wabah penyakit, bencana alam, kelaparan dan perang, itu semua sudah ditulis di Alkitab. Jadi ini tidak mengejutkan lagi. Jangan kita bilang, di mana Tuhan saat wabah corona ini hadir. Justru kita mesti bersyukur dan harus meminta petunjuk pada Tuhan apa yang harus kita lakukan sekarang di tengah keadaan sulit ini,” papar advokat cerdas, nasionalis yang juga aktivis pembela kebebasan beribadah, yang beribadah di Gereja Suara Kebenaran Injil (Injil) pimpinan Pdt. Dr. Erastus Sabdono, M.Th itu. GH