“Kita tahu Pak Nikson merupakan mantan jurnalis, kalau boleh saya juluki jurnalis yang pejabat, pejabat yang jurnalis. Kami mengapresiasi dan berterima kasih atas kinerja bapak selama menjabat sebagai Bupati Tapanuli Utara dalam 10 tahun. Dan kami yakin dengan pengalaman, kemampuan, dan kapasitasi yang Pak Nikson miliki mampu membawa perubahan untuk Sumatera Utara,” ujar Margianto. Pdt. Japarlin Marbun juga mengapresiasi kinerja Nikson Nababan yang dulu mantan Pemimpin Redaksi Majalah “Bona Ni Pinasa” selama menjadi Bupati Tapanuli Utara. Dia menuturkan, banyak perubahan signifikan, mulai dari infrastruktur jalan, kemajuan sektor pertanian, juga pariwisata di era kepemimpinan Nikson.
Sektor pendidikan pun sangat krusial dalam pembangunan sebuah wilayah. Menurut Nikson, akses dan kemudahan untuk memperolah pendidikan sangat diperlukan dengan memberikan bantuan beasiswa yang dananya berasal dari APBD. Kemudian pemerataan fasilitas pendidikan, serta membuat sekolah unggulan untuk siswa-siswi berprestasi. “Selain pendidikan yang berkelas, fasilitas kesehatan di Sumatera Utara juga perlu ditingkatkan dengan membangun puskesmas di setiap kecamatan. Katakanlah dalam suatu daerah jumlah penduduknya melebihi 10 ribu, maka seharusnya sudah ada lagi puskesmas. Jadi bukan hanya berdasarkan wilayah kecamatan, tetapi berdasarkan jumlah penduduk,” ucapnya.
Fasilitas kesehatan, imbuhnya, harus melayani selama 24 jam, di situ harus ada ruang perawatan seperti UGD agar klaim BPJS-nya tidak lari keluar Sumatera Utara. Nikson juga merupakan salah satu dari “21 Tokoh Kristiani Inspiratif 2014 Pilihan Majalah NARWASTU.” Di kesempatan yang sama, Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi Majalah NARWASTU yang juga salah satu Pembina PERWAMKI, Jonro I. Munthe, S.Sos turut mengapresiasi acara diskusi itu. Dan Jonro menegaskan agar seluruh media yang menjadi anggota PERWAMKI bisa mendukung Nikson Nababan untuk menjadi Calon Gubernur Sumatera Utara selanjutnya. “Kalau bukan kita yang mendukung, lantas siapa lagi,” ujar Jonro. Lalu di ujung acara Pdt. Japarlin Marbun mendoakan Nikson supaya ditolong dan disertai Tuhan di dalam perjuangannya mengikuti Pilkada Serentak 2024 pada akhir November 2024 ini. TK