Munas VII PERWAMKI Dihadiri Menteri Pertahanan RI

93
Acara pembukaan Munas VII PERWAMKI di Grha Oikoumene PGI, Jakarta.
Narwastu.id – Pada  Jumat, 7 Juli 2023 bertempat di Grha Oikoumene PGI, Munas VII PERWAMKI (Perkumpulan Wartawan Media Kristiani Indonesia) dibuka dengan mengusung tema besar “Kebenaran Meninggikan Derajat Bangsa, Menjadi Terang di tengah Kegelapan Bangsa” dan tema keynote speaker “Peranan Pers Sebagai Pilar Keempat Demokrasi, Tangkal Hoax di Tahun Politik.” Acara ini diawali dengan ibadah yang dipimpin MC Pdt. Dr. Tema Adiputra Harefa, S.Pd., M.A. dan renungan Firman Tuhan dibawakan oleh Pdt. Dr. Jemmy Iwan Tangka. “Wartawan PERWAMKI harus memiliki identitas, yaitu membawa terang dan diharapkan obor terang itu ada di PERWAMKI, dan menjadi organisasi media yang minoritas, tetapi berkualitas di tengah masyarakat mayoritas,” ujar Pdt. Jemmy saat menyampaikan khotbah.
Saat Letjen TNI (Purn.) Prabowo Subianto hadir di acara Munas VII PERWAMKI.

Di acara pembukaan ini hadir juga Dirjen Bimas Kristen Kemenag RI, Pdt. Dr. Jeane M. Tulung, M.Pd sekaligus membuka Munas VII PERWAMKI. Hadir pula Fernandez Hutagalung mewakili Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (PGI). Dalam sambutannya, Pdt. Jeane Tulung menyampaikan peran media amat penting sebagai salah satu pilar demokrasi dan merupakan satu episentrum penyampaian berita yang benar, mencerahkan dan mencerdaskan di era transformasi digital.

Menteri Pertahanan RI Letjen TNI (Purn.) Prabowo Subianto saat bicara di Munas VII PERWAMKI.

Di pembukaan Munas VII PERWAMKI kali ini, yang menarik hadir pula Menteri Pertahanan RI Letjen TNI (Purn.) Prabowo Subianto sebagai keynote speaker. “Media sangat penting dan sangat berpengaruh bagi saya, dan media itu senjata, dapat berguna bagi keselamatan kita dan melukai orang lain. Jadi media itu alat yang bermanfaat bagi bangsa dan demokrasi. Saya kira tanpa media sulit untuk berkomunikasi dan kita perlu media yang kuat, dinamis dan cemerlang” ujar Prabowo Subianto yang juga bakal Capres RI. Di acara ini hadir juga Yohanes Handoyo Budhisedjati, S.H. yang merupakan Ketua Umum DPN Vox Point Indonesia, Hashim Djojohadikusumo (Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra), Cornelius D. Ronowidjojo (Sesepuh PIKI), dan Komjen Pol. (Purn.) Mochamad Iriawan yang juga Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Pdt. Dr. Ferry Haurissa, dan salah satu Penasihat PERWAMKI, John S.E. Panggabean, S.H., M.H. Seusai acara pembukaan lalu Jonro I. Munthe didaulat untuk memanjatkan doa penutup sekaligus doa makan siang.

Para pengurus dan anggota PERWAMKI diabadikan bersama pendukung acara Munas VII.

Pun hadir tiga Pembina PERWAMKI, Emanuel Dapa Loka, Dr. Yusak Tanasyah dan Jonro I. Munthe, S.Sos. Ketua Panitia dan Sekretaris Panitia Munas VII PERWAMKI, yakni David Pasaribu dan Victor Ambarita. Sementara Ketua Umum, Sekretaris Umum dan Bendahara Umum DPP PERWAMKI periode 2019-2023, yaitu Stevano Margianto, Agus Panjaitan dan Noel. Seusai acara pembukaan Munas VII di Graha Oikoumene, para anggota PERWAMKI kemudian melanjutkan agenda Munas, yakni sidang-sidang serta pemilihan ketua umum dan sekretaris umum DPP periode 2023-2027 di Wisma TNI AL, Ciloto, Bogor, Jawa Barat. TK

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here